Empat Cara Mengatasi Trauma!
trauma– Setiap orang pasti pernah mengalami trauma, Truma dari kejadian-kejadian buruk yang sulit dihilangkan tentu sangat megganggu kehidupan sehari-hari. Untuk mengilangkan trauma tersbut kamu bisa mencoba beberapa cara, meskipun bukan hal yang mudah cara ini mungkin saja bisa membantu kamu untuk hidup kembali seperti biasanya.
Traum bisa disebabkan dari beberapa hal, misalnya kecelakaan, pelecehan sexual, perampokan, atau kejadian-kejadian buruk lainnya yang pernah dialami. Jika terus dibiarkan, trauma bisa mempengaruhi mental dan prilaku seseorang.
Berikut ini cara mengatasi trauma yang bisa kamu lakukan.
- Menceritakan semua masalah kamu kepada orang terdekat yang bisa dipercaya. Cara ini bisa membuat kamu lebih lega dan merasa tidak sendirian lagi. Dukungan dari orang-orang terdekat akan membuat kamu lebih berani menghadapi hidup dan tidak takut lagi.
- Menulis, jika kamu adalah type orang yang sulit sekali berbicara kepada orang lain, kamu bisa menumpahkan semuanya ke dalam tulisan. Menulis diary atau novel merupakan cara yang tepat untuk meluapkan seluruh perasaan. Dengan begitu beban yang menumpuk dalam benakmu akan lepas dan kamu merasa lebih tenang.
- Mengalihkan pikiran pada kegiatan yang menarik juga bisa kamu coba. Kejadian traumatis biasanya akan selalu teringat, oleh karena itu kamu bisa mengalihkan pikiranmu agar tidak mengingatnya lagi, dan jauhi berita atau informasi mengenai hal yang akan membuat kamu teringan akan trauma yang pernah kamu alami.
- Menghindar bukanlah jalan keluar yang baik untuk menghilangkan trauma, terkadang kamu harus menghadapinya. Menghadapi rasa takut yang dirasakan memang butuh pertimbangan yang matang, namun hal ini bisa membantu kamu untuk memulihkan kondisimu secara bertahap. Hadapi dan lawan rasa takut untuk menjalani hidupmu yang lebih baik!
Akan tetapi kamu boleh melakukan hal ini jika kamu sudah benar-benar siap ya. Karena jika tidak kamu hanya akan memperparah keadaan.
Jika trauma yang kamu alami cukup parah, sebaiknya kamu konsultasikan kepada orang yang ahli dibidangnya ya, karena jika kamu melakukan tindakan yang salah akan memperburuk kondisi kesehatan mentalmu.