Film Jepang Bertema Survival Game Mengerikan!
survival-game– Survival Game, merupakan sebuah permainan yang menuntut para pemainnya untuk bisa bertahan hidup sampai menyisakan satu pemain saja yang akan keluar sebagai pemenang. Bisa bayangkan jika permainan ini dimainkan sungguhan dalam dunia nyata? Kecerdasan, Kelicikan, Pengkhianatan, serta pertumpahan darah semuanya bercampur hanya untuk tetap bertahan hidup. Tidak hanya itu, bahkan Kesetiaan, Harta, dan Nyawa juga ikut dipertaruhkan.
Tema permainan Survival Game ini menjadi andalan di Jepang. Sinematografi yang apik, skenario yang padat, setra aksi para aktor dan aktrinya yang mumpuni bisa membuat siapa saja yang menontonnya ikut terbawa suasana. Berikut ini film Jepang bertema Survival Game yang bisa kamu saksikan.
As The God Will.
Film ini menceritakan tentang Shun Takahata, seorang siswa SMA yang bosan dengan kehidupan sehari-harinya. Ia kemudian berdoa agar ada hal yang menantang dalam hidupnya. Suatu ketika, datanglah sebuah boneka kayu tradisional Jepang yang dijuluki Daruma. Siapapun yang bergerak atau berbicara saat Daruma berbalik maka kepalanya akan pecah. Bagaimana caranya agar bisa selamat dari ancaman Daruma? Setiap anak yang mampu bertahan dalam permainan Daruma akan masuk ke tahap selanjutnya. Shun Takahata pun lantas menyesali doanya.
Kurang lebih ada lima permainan yang harus dihadapi. Bagaimana cara bermain dan berapa orang yang bisa selamat, tidak ada satupun yang tahu, yang jelas seluruh permainan ini mempertaruhkan nyawa. Konon katanya, permainan ini sudah melibatkan seluruh pelajar SMA yang ada di dunia. Yang tersisa sampai diakhir permainan akan disebut sebagai God’s Children atau Anak Tuhan.
Werewolf Game.
Permainan yang biasa disebut WW ini sempat populer di Indonesia karena bisa dimainkan secara langsung ataupun online. Pemain bisa memilih karakter sebagai warga, penerawan, penjaga, dan serigala. Setiap malam warga akan merapatkan siapakah serigala yang menyamar diantara mereka untuk dibunuh sesuai pemungutan suara, dan harus mati. Dan setiap tengah malam, serigala harus membunuh warga. Kalau hal tersebut tidak dilakukan maka semua pemain akan mati. Pelanggaran peraturan juga akan menyebabkan kehilangan nyawa.
Werewolf game ini sudah mencapai 8 seri dengan cerita dan pemain yang berbeda-beda. Film pertama diambil dari sudut pandang tokoh utama yang mendapat peran sebagai warga. Film yang kedua dari sudut pandang sang serigala. Begitu juga dengan film-film selanjutnya. Cerita yang tidak habis ini justru membuat penonton merasakan keseruan permainan walau seri filmnya cukup banyak.
Battle Royale.
Pernah ermain PUBG? Nah inilah yang menjai asal mula istilah permainan terkenal itu. Film ini menceritakan Jepang yang pada suatu ketika mengalami kekacauan karena para pemuda yang semakin membangkang. Sampai pada akhirnya pemerintah membentuk Undang-undang, Millenium Education Reform yaitu Battle Royale ( BR ). Ketentuan dari UU ini adalah setiap tahunnya akan dipilih secara acak satu kelas 3 SMP untuk mengikuti program tersebut. Nantinya para siswa akan tinggal di sebuah pulau terpencil dan diperintahkan untuk membunuh satu sama lain sampai menyisakan satu orang saja dalam waktu 3 hari. Dan mereka tidak bisa kabur begitu saja, karena setiap oang akan dikalungi sebuah alat yang bisa memantau gerak-gerik mereka. Jika alat tersebut berusaha dilepaskan maka kepala mereka akan pecah.
Film ini diangkat ke layar lebar pada tahun 2000 di Jepang dan sudah ditayangkan di lebih dari 20 Negara. Namun ada juga Negara yang menolak menanyangkan film ini karena dinilai terlalu sadis dan brutal. Selain menarik dari segi cerita, film ini cukup unggul dalam audio visual. Dicampur dengan musik klasik membuat penonton semakin terhanyut. Battle Royale diperankan oleh aktor dan aktris muda yang berkelas pada masanya. Film ini juga menjadi legenda dunia perfilman dalam genre Survival Game karena memberi nuansa baru untuk dunia perfilman.
Friends Game.
Kali ini bukan nyawa sebagai taruhannya, tapi persahabatan. Pengkhianatan antara teman akan menjadi pertengkaran yang akan menyebabkan kekalahan dalam permainan ini.
Aktor tampan Ryo Yoshizawa akan memerankan karakter Katagiri Yuichi, seorang siswa SMA yatim piatu miskin yang ikut terseret ke dalam permainan ini bersama dengan 4 sahabatnya. Mereka dibebankan dengan sejumlah hutang yang dapat bertambah dan berkurang selama permainan dalam kondisi tertentu yang tidak diketahui. Sekali mencurigai teman maka kemungkin untuk kalah akan semakin besar. Kepercayaan terhadap sahabat saling diuji dalam permainan ini. Tanpa ada pertumpahan darah, film yang diangkat dari komik berjudul sama ini sangat menarik untuk ditonton. Tersedia dua film hingga akhir permainan dan drama 4 episode sebagai prequelnya.
Kaiji: The Ultimate Gambler.
Film ini mengisahkan tentang Ito Kaiji, seorang pemuda yang merantau ke Tokyo setelah lulus dari SMA. Tidak memiliki pekerjaan yang layak, Kaiji hanya menjadi pekerja paruh waktu. Hobinya mengumpat para orang kaya dan mencoba peruntungan nasib dengan berjudi. Nahas, dalam keadaan tidak punya uang ia malah tidak sengaja merusak mobil orang. Belum lagi ternyata pemilik mobil yang bernama endo adalah seorang penagih hutang. Endo akhirnya menawarkan Kaiji untuk ikut ke dalam sebuah permainan untuk melunasi hutangnya dan bisa keluat hifup-hidup.
Film kaiji yang pertama tayang pada tahun 2009, diikuti dengan film keduanya pada tahun 2011, dan kaiji Final Game sebagai akhir dari permainan. Semua permainan dalam film Kaiji berkonsep judi.
Nah guys, itulah tadi beberapa film jepang yang bertema Survival Game. Memang tampak mengerikan dan menegangkan namun cukup seru untuk disaksikan di masa pandemi ini. Sekaligus memberikan kita semangat baru agar tidak menyerah dalam kondisi apapun, Kondisi pandemi yang kita hadapi ini tidak jauh lebih buruk dengan kondisi yang terjadi pada film-film tersebut dimana mereka hanya bisa menunggu kematian menjemput mereka. Tetap utamakan Protocol kesehatan dimanapun kamu berada, menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun, dan menjaga jarak saat sedang berada di keramaian. Jangan menyerah !