Bukan hanya wanita saja yang harus peduli pada penampilan, tapi juga pria. Berbagai jenis fashion pria terus berkembang dari tahun ke tahun, banyak jenis celana yang bisa kamu gunakan untuk berbagai kegiatan. Tidak melulu harus pakai jeans dan celana formal, ternyata pria juga memiliki banyak jenis celana yang bisa membuat penampilan lebih fashionable. Namun, kamu harus memastikan apa yang kamu gunakan sesuai dengan kepribadianmu ya, agar auramu bisa lebih terpancar, guys!

Sebelum memilih jenis pakaian apa yang akan kamu gunakan, sebaiknya kamu mengetahui lebih dahulu jenis celana pria berikut ini.

Jenis Celana Pria Kekinian.

Wol.

Jenis celana ini cocok dipadupadankan dengan atasan apapun. Gaya klasiknya bagus untuk digunakan dalam berbagai aktivitas, baik acara kantor ataupun pesta.

Crods.

Celana klasik yang tren pada tahun 70-an ini memiliki bentuk yang lebih ramping dari celana yang lainnya. Celana jenis ini sangat cocok digunakan saat cuaca dingin karena bahannya yang tebal, dengan begitu kakimu akan dibuat hangat saat menggunakannya.

Chino.

Jenis celana ini populer beberapa tahun terakhir ini. Nama chinos berasal dari kata China yang merupakan pembuat bahan celana chino. Ciri khasnya adalah bahan dari celana ini adalah bahan sintesis dan memiliki banyak pilihan warna.

Jenis celana ini cocok digunakan pada waktu santai. Selain lebih mudah ditata juga dapat digunakan dalam berbagai acara. Jika kamu ingin tampil keren saat berjalan-jalan di mall bersama teman-teman, celana ini juga bisa menjadi pilihan. Dibuat dengan bahan yang lebih sintetis membuat jenis celana ini juga memberikan kesan formal bagi pemakainya.

Untuk atasannya kamu juga bisa menggunakan kaos ditambah dengan blazer agar lebih tampak kekinian.

Baca juga  Rekomendasi Pelembab Bibir Terbaik!

Joger / Serut.

Jenis celana ini mempunyai ciri khas pada opening leg-nya yang menggunakan karet. Hampir mirip dengan celana training, namun celana jogger terbuat dari bahan yang berbeda dari celana training.

Celana Joger bisa kamu gunakan pada acara-acara santai bertema smart-casual. Kamu juga bisa menggunakannya saat sedang berolahraga.

About Author

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here