Laptop Dibawah 5 Juta.
1. Lenovo Ideapad 320 (14, AMD).

Memiliki layar selebar 14 inci, laptop ini memiliki tanggapan yang cepat karena menggunakan processor AMD A9-9420 generasi ketujuh dan RAM yang dapat ditambahkan hingga 8 GB.
Tentunya dengan RAM sebesar itu, Lenovo Ideapad 320 sangat mendukung kegiatan multitasking Anda. Memiliki resolusi HD penuh dan fitur anti-glare, laptop ini sangat cocok bagi Anda yang suka menonton film dan bermain game.
Ditambah lagi, dengan media penyimpanan yang dapat ditambahkan hingga 2 TB, laptop ini tentunya lebih dari cukup untuk menyimpan koleksi dokumen, foto, film, dan musik Anda. Terdapat pula Dolby Audio sebagai pengeras suara yang menghasilkan suara jernih.
Tentunya dengan spesifikasi-spesifikasi tersebut, pastinya Lenovo Ideapad 320 memberikan kepuasan tersendiri pada saat Anda menonton film dan gaming.
Harga : Rp 4.099.000,-
2. Dell Inspiron 14″ 3462 Celeron N3350.

Produk dari Dell ini dibekali dengan RAM 4 GB dan prosesor Intel Celeron Processor N3350, serta layar 14 inci. Untuk media penyimpanan, di dalam laptop ini sudah tertanam ruang penyimpanan dengan kapasitas 500 GB.
Kapasitas ini cukup besar untuk menyimpan data Anda sehari-hari. Laptop ini cocok juga bagi Anda yang memerlukan baik komputasi ringan sehari-harinya maupun bermain game yang ringan.
Tentunya, dengan spesifikasi tersebut Dell Inspiron 14” 3462 Celeron N3350 ini dapat memberikan performa yang cukup andal. Baterai 40 Whr dapat bertahan hingga delapan jam sehingga Anda tidak perlu repot-repot mencari terminal listrik.
Namun, apabila Anda merasa RAM yang telah dibawa oleh laptop ini masih kurang, Anda dapat menambahkan RAM sendiri hingga 8 GB.
Harga : Rp 3.740.000,-
3. Lenovo Yoga 310 Laptop (11).

Lenovo mengeluarkan laptop yang dapat digunakan dalam beberapa mode, di antaranya mode laptop, tent, dan tablet. Memiliki layar multi-touch seluas 11,6 inci dan berat yang hanya 1,3 kg membuat laptop ini mudah dibawa ke mana saja.
Tentunya dengan tiga mode tersebut, Lenovo Yoga 310 akan memudahkan Anda saat ingin membawakan presentasi berskala kecil. Untuk laptop dengan ukuran 11 inci, laptop ini mempunyai keyboard yang nyaman digunakan.
Hal ini dikarenakan produk Lenovo ini menggunakan keypitch dan keystroke yang standar digunakan pada laptop meskipun laptop ini berukuran kecil.
Selain itu, laptop ini dilengkapi dengan baterai yang tahan hingga 6 jam, RAM sebesar 4 GB dan memiliki kapasitas penyimpan mencapai 1 TB.
Harga : Rp 4.550.000,-