Untuk kamu yang memiliki masalah penglihatan, lensa kacamata merupakan item yang sangat penting. Lensa kacamata merupakan benida wajib yang harus dimiliki bagi penderita rabun dan mata minus. Dengan demikian segala aktivitas yang dilakukan akan berjalan dengan lancar dan mudah tanpa adanya hambatan penglihatan.
Fungsi jdan material kacamata juga banyak di keluarkan oleh beberapa perusahaan dengan masing-masing keunggulan yang dimilikinya. Para produsen juga melakukan banyak penelitian guna menyediakan kacamata yang teirbaik. Jika kamu masih bingung mencari kacamata yang baik untuk kamu gunakan, sebaiknya simak beberapa ulasan berikut ini.
Memilih lensa kacamata yang baik tentu juga akan membuat pemakainya merasa sangat nyaman dan tidak merasa pusing saat digunakan dalam berbagai aktivitas sehari-hari. Lensa kacamata yang baik juga dapat membantu penglihatan agar semakin jernih dan jelas. Teknologi pada kacamata yang baik juga harus diperhatikan seperti teknologi blueray dan photocromic yang sedang hit sekarang ini.
Merek Lensa Kacamata Terbaik Dengan Teknologi yang Canggih.
Rodenstock.
Merek yang berasal dari Munich, Jerman ini sudah berdiri sejak tahun 1877 dan sudah cukup dikenal dalam memproduksi Kacamata dan spare part-nya. Perusahaan ini diambil dari nama pemiliknya yaitu Josef Rodenstock. Menawarkan lapisan lensa yang inovatif dan disandingkan dengan teknologi yang tinggi. Selain itu, mereka juga mengklaim bahwa lensa yang diproduksinya memiliki kualitas yang baik dengan material yang nyaman saat digunakan.
Rodenstock menawarkan lensa buatannya dalam tiga kategori. Pertama adalah jenis Rodenstock Superior dibuat untuk kamu yang menginginkan kacamata dengan kualitas terbaik. Kedua ada Rodenstock Excellence yang tampil dengan performa produk teratas dengan harga meyakinkan. Terakhir yang ketiga ada Rodenstock Perfection dengan spesifikasi tertentu untuk kamu yang ingin menggunakan kacamata dengan kenyamanan terbaik.
Calvin Klein.
Pada awalnya banyak orang mengira brand ini hanya memproduksi berbagai jenis fashion pakaian dan aksesorisnya. Namun Merek perusahaan yang berasal dari Amerika ini juga mengeluarkan produk kacamata dengan lensa yang berkualitas tinggi yang mampu bersaing dengan produk yang dikeluarkan oleh perusahaan lain. Dijual lengkap dengan kain pembersih dan kotak kacamatanya, produk ini dapat digunakan untuk laki-laki dan wanita.
Seiko.
Seiko dikenal selalu berinovasi dengan desain lensa kacamatanya. Perusahaan ini memproduksi lensa progresif permukaan pertama dengan kemampuan adaptasi yang lebih mudah. Selain itu, perusahan ini juga merupakan pionir bagi pembuatan lensa asferis ganda untuk orang yang memiliki gangguan penglihatan peripheral. Seiko memiliki beragam bentuk lensa dan desi frame yang sangat menarik. Jenis frame setengah batang dari brand ini merupakan item yang menjadi favorite banyak orang.
Essilor.
Merk lensa kacamata dari Essilor adalah salah satu yang terbaik di dalam dunia optik. Pengalaman selama berpuluh-puluh tahun bergelut dengan kacamata membuat reputasi perusahaan ini jadi lebih dikenal dunia. Essilor menawarkan berbagai solusi berkualitas tinggi untuk memenuhi kebutuhan penglihatanmu.
Essilor merupakan perusahaan pertama yang memproduksi Varilux, lensa varifocal pertama di dunia yang diluncurkan pada tahun 1959. Perusahaan optik terbesar di dunia ini terus mengembangkan penemuan-penemuan canggih untuk menyempurnakan produk-produknya.
Hebatnya lagi, Essilor juga merupakan perusahaan yang punya rangkaian lensa fotokromik, tinted dan high index yang sangat mengesankan serta lensa khusus untuk kebutuhan istimewa.
Sebagai salah satu brand terbaik yang sudah beroperasi sejak lama, Essilor memiliki banyak jenis lensa kacamata. Jenis-jenis tersebut disesuaikan dengan kebutuhan orang-orang yang berbeda. Essilor sangat jeli dalam melihat kebutuhan orang terhadap lensa kacamata.
Sebab itu lah, perusahaan ini mampu menciptakan item yang sesuai dengan gaya hidup tanpa terbatasi oleh usia dan gender. Produk-produk Essilor didesain sebaik mungkin agar tidak menghambat aktivitas pengguna kacamata dalam kegiatan sehari-sehari.
Oakley.
Soal urusan teknologi dan inovasi lensa kacamata, Oakley merupakan brand yang paling tangguh. Brand kacamata ini menjadi favorite di seluruh dunia. Oakley sebenarnya adalah perusahaan yang mendesain, mengembangkan dan memproduksi perlengkapan olahraga dan berbagai item yang menunjang gaya hidup modern.
Perusahaan ini berdiri sejak tahun 1975, Sebagian item dan produk-produknyadi design di California, tempat pabrik utamanya berada. Namun beiberapa negara memiliki wewenang eksklusif terkait dengan pemasaran produk-produk Oakley.
Oakley dan olahraga memiliki kedekatan istimewa hingga akhirnya membawa perusahaan ini lebih dikenal sebagai produsen perlengkapan olahraga. Hal tersebut disebabkan karena Oakley juga mengembangkan teknologi untuk produknya dengan masukan dan pengujian dari atlet yang ekstensif di lapangan.
Itulah mengapa Oakley dan olahraga menjadi dua hal yang tak bisa terpisahkan. Jangan heran jika kamu sering melihat para atlet peselancar, pembalap dan atlet olahraga ekstrem lainnya memakai item buatan Oakley.
Tak hanya produknya dalam dunia olahraga, lensa kacamata buatan perusahaan ini pun tak kalah berkualitas. Teknologi canggih yang dikembangkan oleh Oakley berhasil mensejajarkan lensa kacamata dalam deretan produk terbaik di dunia optik. Mereka membuat kacamata dengan desain yang cocok untuk digunakan pada saat berolahraga. Sekarang ini sudah banyak jenis kacamata olahraga dan kacamata biasa yang diluncurkan oleh Oakley.
Zeiss.
Carl Zeiss merupakan sebuah produsen lensa terkenal di Jerman dan masih menjadi yang terdepan di bidang lensa dan resep kacamata, lensa kamera serta mikroskop. Beberapa lensa kamera buatan Zeiss bahkan sudah terkenal di kalangan fotografer profesional.
Selain memproduksi lensa kamera dan mikroskop, Zeiss juga menciptakan lensa kacamata dengan menerapkan teknologi dan kualitas yang bagus. Lensa buatan Zeiss dijamin memiliki kualitas yang sangat baik.
Dengan pengalamannya yang sudah tidak diragukan lagi di dunia optik selama 170 tahun, Zeiss selalu menghadirkan lensa kacamata dengan tingkat akurasi yang sangat presisi. Fitur lensa Zeiss tetap mengutamakan kenyamanan pada pemakainya.
Hal ini membuat indera penglihatan menjadi tetap segar sekalipun menggunakan kacamata dalam waktu yang panjang. Selain itu, lensa kacamata Zeiss mempunyai daya tahan yang kuat, produknya sangat awet meskipun digunakan dalam jangka waktu yang sangat lama. Sampai sekarang ini Zeiss sudah meluncurkan jenis-jenis lensa kacamata seperti Single Vision Lens, Kids Lens, Progresif Vision Lens dan lain-lain.
Ray Ban.
Ray Ban mempunyai sejarah yang kaya dalam menyajikan fashion terkini di bidang kacamata. Ada satu alasan kenapa Ray Ban menjadi salah satu merek terbaik dalam bisang kacamata. Selain terkenal dengan sunglass-nya, jenis lensa kacamata yang diluncurkan mereka juga memiliki fitur canggih dan membuat nyaman saat dipakai. Ray Ban mengklaim bahwa kacamata yang diciptakannya merupakan unisex yang tetap terlihat bagus jika dipakai oleh siapapun.
Perusahaan ini sudah banyak mengeluarkan jenis lensa dan desain kacamata dengan kualitas yang sangat bagus. Ray Ban didirikan oleh The American Company Bausch & Lomb yang terkenal dengan kacamata Wayfarer dan Aviator Style dari jenis sunglass. Selain itu, mereka juga mengembangkan kembali lensa dan frame kacamata untuk para pecinta olahraga yang aktivitasnya dilakukan diluar ruangan.