Terakurat.com – Manfaat Masker Kopi – Buat kamu pecinta kopi, mungkin meminum kopi setiap haru sudah menjadi kewajiban. Mengonsumsi kopi tentunya memiliki manfaat bagi tubu. Tapi, selain memiliki manfaat bagi tubuh kopi juga memiliki banyak manfaat untuk kecantikan kulit.
Kopi sendiri memiliki kandungan kaya akan anti oksidan yang bersifat dapat menangkal radikal bebas yang merusak kulit. Selain dapat membuat wajah menjadi glowing, kopi ini juga memiliki segudang manfaat unuk kecantikan kulit lainnya. Kamu dapat menggunakan kopi sebagai masker kecantikan atau scrub. Nah, buat kamu yang penasaran, maka simak berikut ini cara menggunakannya!
Manfaat Masker Kopi Untuk Wajah dan Kulit
Jika kamu sering beraktivitas di liar ruangan, tentunya kamu tidak akan bisa menghindari sinar matahari. Terlalu lama terpapar sinar matahari bisa membuat kulit wajah menjadi terbakar dan iritasi.
Maka dari itu, kamu bisa menggunakan kopi untuk merawat kulit wajah yang terpapar lama sinar ultraviolet (UV).
Cara membuatnya juga sangatlah sederhana, kamu hanyalah perlu mencampurkan kopi dengan es batu, lalu celupkan handuk ke dalamnya. Setelah itu usapkan handuk ke bagian wajah atau kulit yang terbakar, efek yang diberikan adalah calmng dan shooting.
Selain itu kamu juga dapat menggunakan kopi sebagai masker, karena anti oksidan di dalam kopi dapat menenangkan kulit wajahmu.
Sebagai antioksidan
Antioksidan sangatlah diperlukan untuk kulit. antioksidan ini berfungsi untuk menangkal radikal bebas yang dapat membuat kulit cepat menua dan menimbulkan berbagai permasalahan pada kulit wajah.
Sebenarnya, tubuk kita dapat memproduksi antioksidan sendiri, namun seiring dengan bertambahnya usia kita, produksi antioksidan menjadi berkurang. Nah, kamu dapat memanfaatkan kopi untuk dijadikan sebagai masker untuk mendapatkan antioksidan tambahan.
Mengurangi jerawat
Sel kulit yang mati serta kotoran merupakan salah satu penyebab kulit kusam. Maka dari itu untuk membersihkan sel kulit mati, kamu dapat melakukan deep cleaning dengan scrub wajah. Bahan alami yang bisa kamu manfaatkan untuk digunakan scrub adalah kopi.
Kandungan yang terdapat pada kopi dapat menangkal sel kulit mati dan melancarkan aliran peredaran darah yang tentunya juga bisa membuat wajah menjadi cerah.
Kamu bisa mencampurkan kopi dengan susu sapi murni. Campurkan hingga sedikit mengental dan aplikasikanlah pada wajah. Setelah itu gosok secara perlahan hingga wajah menjadi bersih secara merata.
Menyamarkan mata panda
Lingkaran mata yang gelap atau mata panda bisa menggangu penampilan. Nah untuk mengatasinya kamu bisa menggunakan masker kopi untuk menyamarkan mata panda. Kandungan kafein pada kopi dapat dipercaya dalam membantu memperlebar peredaran darah di area mata. Hal ini tentunya dapat menyamarkan lingkaran gelap di area mata. Karena penyempitan pembuluh darah merupakan salah satu penyebab mata panda.
Campurkan kopi dengan minyak zaitun hingga membentuk pasta. Setelah itu, aplikasikan kopi selama 10 menit, lalu bersihkan. Gunakan masker kopi secara rutin agar hasilnya maksimal.
Mengurangi peradangan
Kamu bisa menggunakan masker kopi untuk meredakan peradangan di kulit. Peradangan kulit juga bisa terjadi di wajah. Kandungan polifenol dan asam hidroksamik yang terdapat dalam kopi dapat membantu mengurangi peradangan tersebut. Selain itu, kandungan kafein dalam kopi juga dapat membantu mengatasi pembengkakan akibat peradangan.
Melawan penuaan dini
Kopi mengandung antioksidan yang dapat bekerja sebagai anti aging. Antioksidan yang terdapat dalam kandungan kopi adalah polifenol. Polifenol dapat menangkal radikal bebas yang dapat merusak kulit. selain itu kandungan polifenol juga dapat memperbaiki DNA yang rusak akibat sinar UV yang merupakan salah satu penyebab penuaan dini.
Masker kopi dapat mengurangi tanda-tanda penuaan lainnya seperti flek hitam dan kerutan.
Mengurangi seluit
Timbunan lemak di bawah kulit atau biasa dikenal dengan seluit dapat mengganggu penampilan. Nah, untuk mengatasinya kopi dapat dipercaya mampu mengurangi seluit di kulit.
Kandungan kafein dapat memperlancar peredaran darah di bawahkulit sehingga dapat menyamarkan kulit. Untuk cara penggunaannya, campurkan air dengan kopi hingga menjadi pasta setelah itu aplikasikan ke bagian seluit. Gosok secara perlahan ke seluruh bagian yang kamu inginkan. Gunakanlah secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Meskipun kopi adalah bahan alami yang aman untuk perawatan, namun tidak semua bisa langsung cocok. Apalagi jika kulit kamu termasuk sensitif. Hasil yang didapatkan juga tidaklah instan, kamu perlu bersabar dan melakukan perawatan secara rutin agar hasilnya terlihat dan maksimal.