hairdryer-terbaik– Hair dryer adalah alat pengering rambut elektronik yang menghasilkan angin panas. Penggunaan hair dryer akan lebih menghemat waktu ketimbang mengeringkan rambut basah denngan handuk.
Namun sayangnya, daya yang diperlukan sebuah hair dryer untuk menghantarkan angin panas juga tidak sedikit. Rata-rata, hair dryer hanya memiliki daya 600-1900 watt. Sebenarnya daya ini tidak terlalu berpengaruh pada besaran energi atau tingkat efektifitas produk hair dryer itu sendiri.
Sebab, sudah banyak merk yang melakukan inovasi dalam memproduksi hair dryer terbaik dengan daya yang lebih rendah ( Low Watt ). Selain itu, berbagai teknologi tambahan yang terdapat pada hair dryer sekarang ini juga semakin beragam.
Mulai dari adanya tombol pengering rambut dengan suhu angin sejuk (cool shot button), teknologi ion yang mampu membuat rambut lebih halus, hingga teknologi batu turmalin yang melembabkan rambut. Berikut ini beberapa rekomendasi hairdryer terbaik yang wajib kamu miliki.
Panasonic EH-ND18.
Rekomendasi hair dryer terbaik yang pertama adalah Panasonic EH-ND18. Ini adalah tipe hair dryer harga murah dari Panasonic.
Beberapa keunggulan yang ditawarkan dari produk ini adalah kekuatan angin yang efektif mengeringkan rambut lebih cepat berkat teknologi Turbo Mode. Meskipun menawarkan efektivitas yang 20 persen lebih cepat mengeringkan rambut, angin yang dihasilkan hair dryer Panasonic EH-ND18 tetap terasa sejuk. Daya yang dibutuhkan juga hanya 600 watt saja.
Ada tiga tingkatan suhu angin yang bisa diatur saat penggunaan. Yakni angin sejuk (cool) untuk pengeringan yang lembut dan tahan lama, angin hangat kategori I (set) untuk penataan rambut yang mudah, serta angin hangat maksimal kategori II (turbo dry) untuk pengeringan rambut yang lebih cepat.
Untuk desain, Panasonic EH-ND18 cukup kokoh, dengan gagang yang bisa dilipat, dan pilihan warna yang menarik yakni merah muda, biru tua, dan hitam.
Philips Essential Care Dryer HP8126.
Kedua, ada Philips yang memang dikenal sebagai merk unggulan untuk produk hair dryer. Kamu bisa memilih tipe Philips Essential Care Dryer HP8126 yang harganya terjangkau.
Hair dryer Philips Essential Care Dryer HP8126 ini dilengkapi dengan teknologi Thermo Protect yang menjaga kelembaban rambut. Sama seperti produk Panasonic di atas, Philips juga memiliki tiga pengaturan suhu angin.
Produk ini masuk ke dalam rekomendasi hair dryer terbaik, karena memiliki desain kokoh, gagang yang bisa dilipat, serta daya yang termasuk rendah yakni hanya 400 watt.
Kamu juga bisa melakukan hair styling dengan memanfaatkan aksesoris brush diffuser yang sudah tersedia di dalamnya.
Tescom Negative Ions Hair Dryer.
Rekomendasi hair dryer terbaik lainnya datang dari merk asal Jepang, Tescom. Fitur Triangle Negative Ions akan membuat proses pengeringan rambut lebih aman karena tidak merusak rambut.
Suara yang dihasilkan hair dryer ini juga tidak berisik, sehingga lebih nyaman digunakan. Kekuatan dari angin terbilang kencang, membuat pengeringan rambut lebih maksimal.
Sayangnya, daya yang ditarik masih terbilang tinggi, yakni 1650 watt sampai 2000 watt.
Wigo Mini Hair Dryer.
Hair dryer kecil dibutuhkan untuk konsumen yang sering membawa hair dryer saat traveling. Wigo Mini Hair Dryer bisa menjadi rekomendasi hair dryer terbaik pilihanmu. Harga hair dryer yang satu ini sangat murah dan mudah dibawa kemana saja.
Ada dua pilihan pengaturan suhu angin yang bisa digunakan, yakni angin dingin dan angin hangat. Gagang dapat dilipat dan daya yang diperlukan hanya 350 watt saja.
Braun Satin Hair HD130.
Hairdryer terbaik selanjutnya adalah Braun Satin Hair HD130. Braun adalah merk dagang asal Jerman yang memproduksi berbagai barang kebutuhan sehari-hari, termasuk hair dryer.
Produknya dikenal berkualitas baik, namun ternyata harganya masih terbilang terjangkau untuk pasar Indonesia. Tidak heran jika Braun masuk ke dalam rekomendasi hair dryer terbaik.
Tipe Braun Stain Hair 1 HD130 memiliki desain simple namun tetap terkesan modern. Ukurannya kecil dengan bobot yang ringan.
Serta dilengkapi teknologi Infrared Heating yang menjaga kesehatan rambut dari ancaman kekeringan dan kerusakan rambut.
Ada dua pengaturan suhu angin yang bisa dipilih, yakni suhu dingin dan hangat. Sayangnya, daya yang ditarik oleh hair dryer ini masih terbilang tinggi, sekitar 1200 watt.
Jika kamu hobi traveling ke luar negeri, hair dryer ini cocok digunakan karena memiliki kabel poer yang bisa dicolok ke semua jenis stop kontak.
Sharp Hair Dryer with Plasmacluster.
Rekomendasi hair dryer terbaik selanjutnya adalah dari merk Sharp. Dengan harga yang terjangkau, kamu sudah bisa memiliki hair dryer dengan teknologi plasmacluster yang membuat ion rambut menjadi netral.
Sehingga rambutmu akan terasa lebih halus, lembut, dan mudah diatur. Meskipun angin yang dihasilkan berkecepatan tinggi, namun hembusannya masih terasa halus.
Hair dryer Sharp ini juga bisa kamu bawa kemana saja, karena gagangnya yang bisa dilipat dan berbobot ringan. Daya yang dibutuhkan sekitar 800 watt sampai 1200 watt.
Kris Mini Travel Hair Dryer.
Rekomendasi hair dryer terbaik yang terakhir adalah Kris Mini Travel Hair Dryer yang memiliki desain minimalis.
Karena ukurannya yang mini dan gagang yang bisa dilipat, hair dryer ini gampang dikemas saat dibawa bepergian.
Ada dua pengaturan suhu angin yang dihasilkan oleh Kris Mini Travel Hair Dryer. Mulai dari suhu panas yang kecil (low) hingga menengah (medium), dengan daya yang dibutuhkan yakni 600 watt.
Tak hanya sekadar mengeringkan rambut, penggunaan hair dryer yang satu ini juga bisa membentuk rambutmu menjadi agak bergelombang dan lebih mengembang.