Resep Es Segar Untuk Buka Puasa.
terakurat.com–resep-es-segar– Rasa haus saat menjalankan ibadah puasa terkadang membuat kita ingin menenggak es segar saat waktu berbuka tiba. Ingin mencoba resep es segar yang unik dan menarik? yuk simak resep berikut.
Es Kacang Merah.
Bahan-bahan:
- 200 gram kacang merah ( rendam selama kurang lebih 3 jam
- Angkat dan tiriskan )
- 1000 l air putih
- 150 gram gula batu ( jika suka manis bisa kamu tambahkan sesuai selera )
- 1/4 sdt gaam halus
- 2 lembar daun pandan ( potong-potong )
- Es batu ( serut Secukupnya )
Kuah Santan:
- 150ml santan kental
- 1 lembar daun pandan ( ikat Simpul )
- 1/2 sdt tepung meizena ( larutkan dengan sedikit air )
Cara Membuat:
Rebus air, kacang merah, gula batu, garam, dan daun pandan sampai mendidih, kecilkan api kompor, masak terus hingga kacang merah matang dan lunak, kemudian angkat.
Kuah santan : Rebus Santan bersama daun pandan sampai mendidih, lalukentalkan dengan tepung meizena yang sudah diberi sedikit air.
Sebelum dihidangkan, masukkan kacang merah dalam mangkuk/gelas, masukkan es batu/es serut siram diatasnya dengan kuah santan.
Es Teler
Bahan-bahan:
- 1 kaleng cincau hijau ( green jelly grass, potong dadu )
- Kelapa muda
- Alpukat secukupnya
- Nangka ( Potong dadu kecil )
- Susu Kental manis putih secukupnya
- Sirup ( bisa gunakan Sirup rasa melon agar terasa lebih segar )
- Nata de Coco secukupnya
- 100c air matang
- Es batu hancurkan
Cara Membuat:
Siapkan gelas besar, masukkan cincau, alpukat, kelapa muda dan nata de coco.
Campurkan susu kental manis, sirup dan air ( atur tingkat kemanisan sesuai selera ).
Tuangkan sebagian sirup ke dalam gelas yang berisi campuran buah tadi.
Berikan toping ice cream dan taburi dengan potongan nangka.
Es Kopyor.
Bahan-bahan:
- 1 bungkus agar-agar
- 4 gelas santan kental
- 4 SDM gula
- garam secukupnya
- sdt Vanili
- Sirup Cocopandan
- Es Batu.
Cara membuatnya:
Masak semua bahan sampai mendidih, setelah mendidih, dinginkan sebentar, lalu guyur pelan-pelan ke atas es batu, biarkan menggumpal-gumpal aduk sebentar.
Diamkan sampai benar-benar keras. Sajikan dengan sirup Cocopandan dan es batu
Nah, guys itulah beberapa resep es segar yang bisa kamu coba dirumah untuk menu berbuka puasa bersama keluarga. Selamat mencoba resepnya, semoga bermanfaat ya!