TERAKURAT

Akurat dan menginspirasi

tanjung balai karimun

Tanjung Balai Karimun, Wisata Asik dan Komplit di Riau

Coastal Area Tanjung Balai Karimun, Destinasi Wisata Asyik dan Komplit di Kepulauan Riau

Pernah mendengar tentang Tanjung Balai Karimun? Bagi yang bertempat tinggal di sekitar Provinsi Kepulauan Riau mungkin sudah tahu.

Tapi bagi yang jauh, seperti di Jawa mungkin banyak yang tidak tahu.

Kalau kamu berencana untuk bertandang ke daerah ini, jangan lewatkan untuk mampir juga ke Coastal Area Tanjung Balai Karimun.

Memangnya ada hal menarik apa di sana? Simak saja liputan berikut ini!

tanjung balai karimun

Keistimewaan Coastal Area Tanjung Balai Karimun

1. Tempat wisata andalan Pulau Karimun

Kenapa Coastal Area Tanjung Balai menjadi tempat wisata andalan di Pulau Karimun, karena di kawasan ini kamu akan disuguhi dengan berbagai macam pilihan wisata dan liburan.

Info lengkapnya akan kami sajikan di bagian bawah, ya!

2. Daratan hasil reklamasi

Tahukah kamu jika Coastal Area Tanjung Balai Karimun merupakan daratan yang dibuat dari hasil reklamasi?

Bagi kamu yang penasaran dengan hunian dari bentuk reklamasi, datang saja ke daerah ini.

3. Pernah menjadi tempat diselenggarakannya MTQ tingkat Provinsi Kepulauan Riau

Uniknya Tanjung Balai Karimun mulai dikenal oleh masyarakat luas saat Provinsi Kepulauan Riau mengadakan acara MTQ di daerah ini.

Hal ini menjadi istimewa karena menjadi tempat diselenggarakan acara yang cukup bergengsi, tidak hanya di Provinsi Kepulauan Riau saja, tapi juga untuk Indonesia dan dunia.

Kegiatan Menarik di Coastal Area Tanjung Balai Karimun

Selain keindahan alam, hal penting yang selalu menjadi pertanyaan tiap wisatawan manakala mengunjungi suatu tempat wisata

Adalah hal atau kegiatan apakah yang menarik untuk dilakukan di tempat wisata tersebut?

Di Coastal Area Tanjung Balai Karimun kamu bisa melakukan banyak kegiatan asyik nan seru, diantaranya yaitu;

tanjung balai karimun

1. Wisata kuliner

Kuliner khas Pulau Karimun adalah siput lendot. Makanan ini memiliki cita rasa yang lezat dan unik.

Baca juga  Lokasi dan Harga Tiket Masuk Wisata Mojosemi Forest Park Magetan

Siput lendot sendiri mirip dengan sup asparagus dalam versi seafood, yang terdiri dari siput laut, udang, cumi-cumi dan sayur.

Rasanya yang gurih, pedas dan segar mampu membuat wisatawan ketagihan.

Harganya pun cukup terjangkau, hanya Rp 20.000 lengkap dengan satu porsi nasi dan orange juice.

Hmm, lezat dan sedap, sempurna!

2. Banyak permainan anak

Selain kuliner, di Coastal Area Tanjung Balai Karimun tersedia penyewaan aneka macam permainan untuk anak,

seperti sepeda, mobil-mobilan, becak mini, dan ada pula permainan pancing ikan buatan. Biayanya murah, hanya Rp 10.000 untuk setiap sewa permainannya.

3 Melakukan aktivitas olahraga

Jalan sehat ataupun lari-lari kecil merupakan aktivitas olahraga yang paling digemari pengunjung Coastal Area di Tanjung Balai Karimun.

Apalagi jika dilakukan pada pagi hari atau sore menjelang magrib, bisa sambil menikmati suasana eksotisme kawasan Coastal.

Selain 3 kegiatan asyik tersebut, kamu pun bisa melakukan aktivitas menarik di Coastal Area Tanjung Balai Karimun,

Seperti nongkrong cantik dan seru, menikmati pagelaran music, dan mengikuti acara keagamaan. Komplit dan pastinya seru, nih!

Baca juga artikel Pulau Berhala

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top