Tips Glowing Ala Cowok Korea !
Drama Korea banyak dibicarakan bukan hanya cerita dan latar tempatnya saja yang bagus, tapi juga para pemainnya terutama karakter pria. Pesona ketampanan mereka meluluhkan hati banyak wanita, bukan hanya orang biasa, bahkan selebriti papan atas pun banyak yang tergila-gila sampai mengedit foto dirinya bersama sang idola. Kamu juga ingin diidolakan oleh para wanita seperti mereka? Yuk intip rahasia kulit glowing ala cowok Korea berikut ini.
Menerapkan Pola Hidup dan Makanan Sehat.
Menerapkan pola hidup yang sehat salah satunya adalah dari makanan. Kimchi merupakan makanan fermentasi yang mengandung antioksi yang tinggi dan nutrisi yang baik untuk kesehatan kulit. Itu menjadi salah satu rahasia kenapa banyak cowok asal negeri gingseng ini memiliki kulit yang halus dan sehat. Selain itu mereka juga menjaga dan menghindari konsumsi junkfood yang sangat berpengaruh bagi kesehatan kulit mereka..
Membersihkan Wajah Sebelum Tidur.
Saat beraktifitas seharian di luar ruangan ada banyak debu dan polusi yang menempel di wajah. Tumpukan kotoran tersebut akan menumpuk dan menyumbat pori-pori sehingga timbut peradangan seperti jerawat dan penyakit kulit lainnya. Sebelum itu terjadi para cowok korea sadar akan pentingnya membersihkan wajah sebelum tidur. Dengan wajah yang bersih istirahat juga akan lebih nyaman.
Menggunakan Skincare.
Skincare tidak hanya diperuntukan bagi wanita saja, dewasa ini mulai bermunculan berbagai produk skincare untuk pria. Jangan pernah malu atau gengsi menggunakan produk skincare, karena merawat penampilan sangat penting dilakukan bukan hanya oleh wanita saja tapi juga pria. Para cowok Korea juga menyadari akan pentingnya hal tersebut. Mereka menggunakan skincare untuk merawat kesehatan kulit mereka dan menjaga dari tanda-tanda penuaan dini yang bisa membuat penampilan mereka kusam.
Baca Juga : Rekomendasi Skincare Eva Mulia Tebet
Hindari Sengatan Sinar Matahari.
Selain kegiatan yang banyak dilakukan di dalam ruangan, para idol KPop pada umumnya memakai topi hitam untuk melindungi wajah dari paparan sinar matahari yang menyengat. Sunblock juga selalu digunakan agar terhindar dari kulit kusam dan potensi kanker kulit yang bisa muncul saat kita membiarkan sinar matahari menyengat kulit wajah.
Melakukan Eksfoliasi.
Rahasia lainnya adalah rajin melakukan eksfoliasi secara rutin minimal dua kali seminggu. Cara ini bisa digunakan untuk mengangkat sel kulit mati dan membuat kulit tampak lebih segar. Selain dapat meregenerasi kulit proses eksfoliasi ini juga bisa menyembuhkan peradangan jerawat dan mencerahkan kulit wajah.
Baca Juga : Rekomendasi Treatment Jerawat Eva Mulia
Melembabkan Kulit.
Kinclongnya kulit para cowok asal Korea dihasilkan bukan semata-mata karena operasi plastik aja lho, selain itu karena mereka juga rajin mengggunakan pelembab wajah. Dengan perkembangan skincare yang lebih maju para produsen produk perawatan di Korea mempunyai formula yang lebih intens untuk para pria.
Banyak Minum Air Putih.
Memperbanyak minum air putrih juga bisa membuat kulitmu tampak lebih segar dan terhidrasi dengan baik sehingga tidak kering. Khasiat air putih akan terasa signifikan memberi perubahan karena bisa membantu detoksifikasi tubuh dari racun.
Cuci Muka Pakai Susu dan Menggunakan Sheet Mask.
Tips glowing berikut ini adalah andalan aktor tampan Song Jong Ki, wajah mulusnya yang tampak awet muda rupanya sering dibersihkan menggunakan susu lho guys. Susu mengandung air, lemak, dan protein yang dipercaya dapat melembapkan kulit secara alami. Selain itu, susu juga bisa meningkatkan elastisitas kulit dan membeirsihkan minyak yang ada pada wajah. Aktor tampan ini juga selalu menggunakan sheet mask setiap hari. Tapi ingat, selalu ikuti petunjuk penggunaan yang ada pada kemasan, ya. Jika jangka waktu yang diberikan sheet mask 20 menit, terapkan selama 20 menit dan jangan lebih. Terlalu lama menggunakan sheet mask justru akan menyerap kembali kelembapan yang ada pada kulit wajah.
Teh Hijau.
Mencampur face wash dengan teh hijau merupakan perawatan yang sering dilakukan oleh Lee Jong Suk.Ia mencampur sabun mukanya dengan campuran teh hijau untuk mendapatkan kulit wajah yang bersih tanpa jerawat. Kandungan inflamasi, anti-septik, dan anti-bakteri yang tinggi pada teh hijau dipercaya bisa mencegah timbulnya jerawat dan juga membantu menyembuhkan peradangan jerawat.